-->
  • Jelajahi

    Copyright © Besty Trip Indonesia
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Adventure besty


     

    Trip

    Merdeka





     

    Iklan

    Tim Besty Trip Buka Jalur Wisata Camping di Gunung Kincir, Bandung Barat

    Media Besty Group
    10/05/25, 10/05/2025 05:18:00 PM WIB Last Updated 2025-10-05T10:54:09Z
    Bandung Barat – Jajaran Content Kreator Besty Trip Indonesia bersama Tabloid Besty berencana membuka jalur wisata baru untuk kegiatan camping dan traveling alam terbuka di kawasan Gunung Kincir, Kampung Cilimus, Desa Citatah, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat.

    Gunung Kincir dikenal dengan panorama alamnya yang masih alami dan menenangkan. Dari puncak dan berbagai sudut pandang, pengunjung dapat menikmati keindahan hamparan pegunungan yang hijau, udara sejuk khas pegunungan, serta pemandangan indah yang menyejukkan mata. Lokasi ini dinilai sangat potensial untuk dijadikan destinasi wisata baru bagi para pecinta alam dan kegiatan luar ruang seperti camping ground, hiking, maupun explore photography.

    Menurut jajaran Besty Trip Indonesia, pembukaan jalur wisata ini bukan hanya untuk memperkenalkan keindahan alam Gunung Kincir, tetapi juga sebagai bentuk dukungan terhadap potensi wisata lokal di wilayah Bandung Barat. Dengan kolaborasi masyarakat setempat, rencana ini diharapkan mampu menciptakan lapangan kerja baru serta menggerakkan ekonomi warga sekitar.

    “Gunung Kincir punya pesona alam yang luar biasa. Dari sini kita bisa melihat panorama perbukitan yang seolah tak berujung. Kami ingin menjadikannya sebagai tempat camping yang nyaman dan berkesan bagi para pencinta alam,” ungkap salah satu tim kreator Besty Trip.

    Selain membuka jalur wisata baru, Besty Trip Indonesia juga akan memproduksi konten dokumentasi perjalanan mereka yang nantinya akan ditayangkan di berbagai platform digital, seperti TikTok @mangbestyofficial, Facebook @bestytripofficial, dan Douyin @tabloidbesty.com, Tiktok sebagai bagian dari promosi wisata alam Indonesia.

    Dengan semangat “Jelajahi Alam, Cintai Indonesia”, Besty Trip Indonesia terus berkomitmen menghadirkan pengalaman wisata yang edukatif, inspiratif, dan penuh petualangan.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    +
    ?orderby=published&alt=json-in-script&callback=labelthumbs\"><\/script>");